Pengertian Valuta Asing, Jenis, Tujuan, Fungsi, dan Contohnya

Diposting pada

Valuta Asing Adalah

Semua negara pasti memiliki mata uang masing-masing, sebagai alat pembayaran yang sah di negara tersebut. Indonesia dengan mata uang Rupiah (Rp), Inggris dengan mata uang Pound (£), Jepang dengan Yen (¥), Amerika dengan Dolar ($) dan lain-lain. Misal di Indonesia terjadi permintaan dan penawaran mata uang asing demi keperluan suatu transaksi.

Semua mata uang yang dikelola oleh lembaga keuangan tersebut akan merasa kesulitan penetapan nilai yang sama apabila menggunakan mata uang masing-masing. Transaksi akan lebih mudah menggunakan valuta asing. Valuta asing merupakan alat pembayaran internasional yang diakui atau berskala makro.

Valuta Asing

Alat pembayaran yang digunakan dalam skala internasional tidak dapat menggunakan mata uang masing-masing negara karena akan merasa kesulitan dalam melakukan transaksi. Kesulitan transakasi disebabkan perbedaaan jenis mata uang dan kurs akan terus berubah-ubah. Nilai tukar yang berbedaa ini dapat diatasi dengan menggunakan alat pembayaran internasional ini.

Valuta asing dapat digunakan untuk berbagai jenis transaksi yang melibatkan beberapa negara (multinasional). Negara yang terlibat dalam transaksi internasional pasti memiliki alat pembayaran. Alat pembayaran ini dapat digunakan untuk berbagai transaksi. Transaksi yang dilakukan dapat berupa pembayaran, tabungan, pinjaman, dan lain-lain.

Valuta asing banyak dimanfaatkan negara untuk mendapatkan keuntungan atas transaksi yang dilakukan. Transaksi yang biasa menggunakan valuta asing ialah transaksi ekspor impor. Semakin banyak transaksi ekspor maka akan meningkatkan pendapatan negara.

Pengertian Valuta Asing

Valuta asing adalah mata uang dari berbagai negara yang digunakan sebagai alat pembeyaran berskala internasional, dimana hal tersebut telah diketahui oleh bank sentral. Pasar valuta asing sebagai tempat pertukaran mata uang satu dengan mata uang lain. Adanya valuta asing ini sangat mempermudah transaksi ke luar negeri. Seseorang berbisnis dengan pihak luar negeri pasti sangat membutuhkan valuta asing.

Tempat jual beli valuta asing biasa kita sebut sebagai pasar valuta asing. Pasar ini menyediakan segala jenis Valas yang dibutuhkan dalam transaksi jual beli baik barang atau jasa yang berataraf internasional. Alat pembayaran ini sangat lazim digunakan dalam transaksi yang terjadi.

Pengertian Valuta Asing Menurut Para Ahli

Adapun definisi valuta asing menurut para ahli, antara lain sebagai berikut;

  1. Hamdy Hadi, Valuta asing adalah mata uang yang digunakan dalam transaksi internasional yang berpedoman pada kurs internasional yang diketahui oleh bank sentral.
  2. Jose rizal, Arti valuta asing ialah mata uang yang digunakan dalam transaksi luar negeri.

Jenis Valuta Asing

Jenis valuta asing dibedakan menjadi dua yaitu berdasarkan jenisnya dan berdasarkan bentuknya. Berikut merupakan penjelasan jenis valuta asing,

Berdasarlan Jenisnya

Jika aditinjau dari jenisnya maka valuta asing dibedakan menjadi beberapa macam. Antara lain;

  1. Valuta asing fisik

Bentuk valuta asing yang berupa uang. Uang tersebut dapat berasal dari beberapa negara. wujud valuta asing ini ialah uang dengan mata uang yang memiliki jenis sangat banyak. Jenis  mata uang tersebut tergantung banyaknya negara yang bekerja sama dengan negara kita.

Negara yang memiliki jaringan kerjasama yang luas maka akan memiliki valuta asing fisik dengan jumlah yang banyak. negara yang tidak melakukan kerjasama dengan negara lain maka jumlah valuta asingnya terbatas.

  1. Valuta asing Non-fisik

Bentuk valuta asing ini berbentuk surat berharga dalam sebuah transaksi. Surat berharga tersebut dapat berupa cek, giro, wesel, dan lain-lain yang dapat digunakan dalam transaksi luar negeri. Transaksi dalam jumlah besar biasanya lebih memilih menggunakan valuta asing non-fisik untuk mengurangi resiko yang akan terjadi. Valuta asing non-fisik juga lebih praktis dengan kemudahan transaksi yang dilakukan.

Berdasarkan bentuknya

Sedangkan jikalau dilihat dari bentuknya macam valuta asing antara lain;

  1. Mata uang asing

Bentuk valuta asing yang dimaksud ialah mata uang semua negara yang melakukan transaksi dengan negara lain. Jenis mata uang yang biasa kita kenal ialah Dollar, Peso, Yen, dan lain-lain.

  1. Saldo kredit

Jumlah saldo kredit bank devisa pada suatu negara. jumlah saldo kredit ini merupakan salah satu bentu valuta asing yang dapat digunakan untuk transaksi jual beli dengan negara lain. Apabila saldo kredit masih tersedia maka transaksi dapat menggunakan saldo tersebut.

  1. Surat wesel luar negeri

Surat wesel yang diterima atau diberikan kepada pihak tertentu. Surat wesel dapat menjadi salah satu alat transaksi laur negeri dalam aktivitas ekspor dan impor. Aktivitas ekspor impor dapat menambah atau mengurangi jumlah wesel luar negeri.

  1. Hak penerimaan pembayaran

Bentuk penerimaan suatu negara berbeda-beda tergantung pada masing-masing negara menetapkan mata uang mana dan jenis valuta asing apa yang dapat diterima. Semua jenis ketetapan tersebut diperlukan untuk mempermudah segala jenis transaksi yang akan dilakukan.

Tujuan Valuta Asing

Penggunaan valuta asing memiliki beberapa tujuan yang tentu saja untuk mempermudah segala jenis transaksi yang kita lakukan dalam jual beli atau perdagangan internasional. Berikut merupakan tujuan valuta asing,

  1. Komersial, Untuk tujuan penggunaan valuta asing atas segala jenis transaksi yang akan dilakukan. Transaksi yang akan dilakukan tergantung dengan negara mana akan melakukan transaksi itu. Valuta asing bertujuan untuk mempermudah transaksi tersebut. Transaksi yang mudah akan membuat seseorang tertarik untuk melakukan kerjasama.
  2. Funding, Tujuan adanya valuta asing ini untuk mengumpulkan uangg yang berasal dari transaksi luar negeri yang akan digunakan untuk transaski berikutnya. Kita dapat sebut sebagai penghimpun dana dari transaksi luar negeri. Jumlah dana yang dihimpun akan mempermudah transaksi berikutnya. Tidak harus mengkalkulasi pada krus setiap mata uang setiap kali melakukan pembelian atau transaksi lainnya.
  3. Hedging, Tujuan adanya valuta asing ialah untuk melihat segala perubahan kurs yang terjadi. Perubahan kurs yangg terus berubah-ubah dapat kita atasi dengan menggunakan valuta asing. Kurs yang digunakan dapat mengukur banyaknya uang yang harus dibayar atas transaksi yang dilakukan.
  4. Investasi, Valuta asing dapat digunakan sebagai bentuk investasi dalam suatu negara. Bentuk investasi ini akan memberikan keuntungan apabila prediksi yang dilakukan tepat maka akan mendapat keuntungan yang besar.
  5. Individu, Valuta asing yang menguntungkan secara individu. Kepentingan transaksi individu yang terlibat dalam perekonomian internasional. Seorang individu akan terbantu dengan valuta asing yang ada dalam suatu negara.
  6. Marketing, valuta asing memiliki tujuan untuk keperluan pemasaran atas suatu produk. Mareting ini untuk mengenalkan produk yang ada dalam negeri ke lingkup luar negeri.
  7. Position taking, menetapkan posisi yang ingin diraih dalam suatu transaksi. Posisi tersebut akan didapatkan apabila valuta asing yang dimiliki cukup untuk melakukan transaksi yang diinginkan.

Fungsi Valuta Asing

Valuta asing memiliki fungsi yang penting dalam perdagangan luar negeri. Berikut ini merupakan fungsi valuta asing.

  1. Alat pembayaran Internasional

Valuta asing dapat dijadikan alat pembayaran kepada negara lain. Misal: dalam melunasi utang luar negeri.

  1. Alat tukar Internasional

Valas sebagai alat tukar berarti valas ditukarkan dengan uang luar negeri setelah ditukar digunakan untuk membayar barang yang didatangkan dari luar negeri. Alat tukar ini berkaitan dengan nilai mata uang yang ada.

  1. Alat pengendali kurs

Valuta asing (valas) dapat digunakan untuk mengkontrol perubahan kurs. Perubahan kurs yang terjadi setiap saat tidak langsung membuat kita kebingungan untuk mencari mata uang lain. Ketika kita menjual rupiah ke dollar dan kita membawa dollar tersebut untuk transaksi keluar negeri maka itu akan mempengaruhi kurs. Apabila di Indonesia tidak terdapat dollar maka dollar semakin menguat dan Rupiah melemah.

  1. Alat memperlancar perdagangan Internasional

Valuta asing (valas) dapat digunakan untuk membantu segala kegiatan yang berkaitan dengan perdagangan internasional khususnya pada transaksi jual beli.

Contoh Valuta Asing

Sandra merupakan seorang pedagang yang menjual beberapa jenis barang dan kebutuhan sehari-hari. Sandra harus menjual produk ke negara X, negara tersebut menggunakan mata uang yang berbeda dengan Indonesia dan merasa kesulitan mendapatkan mata uang yang sama. Pada saat itu negara yang dituju memiliki mata uang Dollar yang dapat digunakan untuk alat pembayaran.

Negara Indonesia yang menjadi negara pengekspor kebetulan memiliki valuta asing berupa dollar, sehingga Sandra bersedia dibayar dengan mata uang dollar. Ia dapat dengan mudah menerima karena ia tahu bahwa ia dapat menjual ke pasar valuta asing dan ditukarkan dengan rupiah.

Transaksi ini sangat mungkin terjadi karena sudah terdapat titik temu antar kedua belah pihak walaupun tidak menggunakan mata uang dari kedua negara tersebut.

Itulah tadi uraian lengkap yang bisa kami sebutkan pada segenap pembaca. Berkenaan dengan pengertian valuta asing menurut para ahli, jenis, tujuan, fungsi, dan contohnya yang mudah ditemukan. Semoga memberikan edukasi dan referensi ya.

Daftar Pustaka
  • Salvatore, D. 2014. Ekonomi Internasional. Jakarta: Salemba Empat.
  • Nopirin. 2014. Ekonomi Internasional. Yogyakarta: BPFE-Yogyakarta.
Gambar Gravatar
Arif Ainun Na'im adalah Founder Berekonomi.Com yang saat ini menjadi Mahasiswa di Jurusan Manajemen FEB Universitas Lampung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *